Tag: Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara

Komite Implementasi SPAN dan SAKTI

Artikel induk: Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara Komite Implementasi SPAN dan SAKTI (KISS) adalah suatu komite yang bertujuan untuk menjaga dan mendukung kesuksesan implementasi Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) dan Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) di unitnya dan pihak eksternal (Kementerian Negara/Lembaga) yang terkait dengan unitnya.

Aplikasi “Online Monitoring” Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara

Dasbor OM-SPAN Kanwil

Artikel induk: Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara Aplikasi Online Monitoring Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (Aplikasi OM-SPAN) adalah aplikasi yang digunakan dalam rangka memantau transaksi dalam Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) dan menyajikan informasi sesuai kebutuhan yang diakses melalui jaringan berbasis web. OM-SPAN dibuat dalam rangka memberikan layanan informasi yang cepat, akurat, terinci, dan terintegrasi […]

Pelaksanaan Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara

Artikel induk: Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara Pelaksanaan (Implementasi)  Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 154/PMK.05/2014 tentang Pelaksanaan Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara. Peraturan Menteri tersebut mencabut berlakunya Peraturan Menteri Keuangan Nomor 154/PMK.05/2013 tentang Pelaksanaan Piloting Sistem Perbendaharaan dan Anggaran.

Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi

SAKTI beralih ke sini. Untuk kegunaan lain dari SAKTI, lihat Sistem Transfer Dana Antarkantor Terotomasi dan Terintegrasi Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) adalah aplikasi yang dibangun guna mendukung pelaksanaan Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) pada tingkat Instansi dalam hal pengelolaan anggaran, komitmen, pembayaran, bendahara, persediaan, aset tetap, general ledger, dan pelaporan, dengan memanfaatkan sumber daya dan teknologi informasi.

Pemilihan Duta SPAN Tahun 2011

Artikel Induk: Komite Implementasi SPAN dan SAKTI Duta SPAN adalah perwakilan dari Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) yang membantu menjalankan, mempromosikan, mengevaluasi, dan memonitoring program SPAN di unit-unit kerja Ditjen Perbendaharaan, Ditjen Anggaran, dan Pusat Sistem Informasi dan Teknologi Keuangan (Pusintek).